Tagihan Indihome Tidak Muncul – Sebagai pelanggan Indihome, tentu kalian diwajibkan untuk bayar tagihan paling lambat sebelum tanggal 21 setiap bulannya. Saat ini transaksi pembayaran tagihan Indihome dapat dilakukan melalui ATM, layanan Mobile Banking, eWallet dan lain sebagainya.
Nah, bicara mengenai tagihan Indihome, pernahkah kalian mengalami informasi tagihan tidak muncul? Sebab, belum lama ini kami menerima pengakuan dari beberapa pelanggan yang mengalami kendala berupa tagihan tidak muncul pada proses pembayaran.
Ya, pada penggunaan layanan internet rumah Indihome memang kerap menemui berbagai masalah, mulai dari internet tidak connect, FUP berubah-ubah hingga informasi tagihan tidak tertera. Namun perlu diketahui juga bahwa setiap masalah pada layanan Indihome pasti mempunyai penyebab.
Maka dari itu, melalui artikel berikut kami bakal menjelaskan penyebab dari masalah biaya langganan Indihome tidak muncul. Bukan hanya itu, kami juga mempunyai beberapa cara yang dapat digunakan sebagai solusi dari masalah tersebut. Daripada penasaran, langsung saja simak ulasan selengkapnya dibawah ini.
Tagihan Indihome Tidak Muncul
Masalah seperti ini bisa dibilang baru bagi para pelanggan Indihome, dimana sebelumnya setiap kali bayar tagihan selalu lancar-lancar saja. Sementara itu, dampak dari masalah ini tentu saja transaksi menjadi tertunda, dimana hal tersebut secara tidak langsung bisa merugikan pelanggan.
Seperti kalian ketahui bahwa Indihome mempunyai ketentuan terkait BATAS WAKTU PEMBAYARAN. Apabila selaku pelanggan tidak melunasi tagihan Indihome tepat waktu maka ada sanksi berupa isolir layanan sementara hingga denda sejumlah uang.
Sedangkan untuk tagihan Indihome sendiri akan muncul setiap awal bulan, tepatnya di tanggal 5. Jadi, pelanggan diberi waktu kurang lebih 15 hari untuk melunasi tagihan. Lantas, bagaimana jika batas waktu pembayaran sudah hampir habis, tapi justru tagihan Indihome tidak muncul?
Penyebab Tagihan Indihome Tiba-Tiba Hilang
Sebelum kami jelaskan bagaimana solusinya, terlebih dahulu kalian perlu menyimak penyebab dari masalah tersebut. Jadi, ketika tagihan Indihome tidak muncul biasanya disebabkan oleh beberapa faktor sebagai berikut :
1. Gangguan Server
Penyebab pertama adalah terjadi gangguan server dari Indihome. Hal ini memang menjadi alasan utama terkait beberapa masalah Indihome, seperti WIFI INDIHOME TIDAK TERDETEKSI, Indihome lemot dan lain sebagainya.
2. Metode Pembayaran Bermasalah
Selain itu, mungkin saja masalah diatas disebabkan oleh metode pembayaran yang kalian gunakan sedang mengalami masalah. Untuk mengetahui apakah metode pembayaran tersebut sedang bersamalah atau tidak, coba lakukan transaksi lain. Apabila gagal, berarti fix penyebab tagihan Indihome tidak muncul berasal dari layanan itu sendiri.
3. Salah Memasukkan Nomor Pelanggan
Kemudian pada proses pembayaran tagihan Indihome tentu kalian akan diminta memasukkan nomor pelanggan. Ketika terjadi demikian, sudah pasti tagihan Indihome tidak akan muncul.
4. Tagihan Sudah Dibayar
Terakhir, masalah diatas juga bisa terjadi karena tagihan Indihome sudah dibayar oleh salah satu anggota keluarga dirumah tanpa sepengatahuan kalian. Coba CEK TAGIHAN INDIHOME lewat website atau aplikasi MyIndihome, jika tertera status tagihan Sudah Dibayar maka tidak perlu khawatir dengan masalah ini.
Cara Mengatasi Biaya Langganan Indihome Tidak Muncul
Sampai disini kalian sudah mengetahui beberapa penyebab terjadinya informasi biaya langganan Indihome tidak muncul. Nah, sekarang mari ketahui bagaimana cara mengatasi masalah tersebut dimana semuanya telah kami siapkan dibawah ini :
1. Ganti Metode Pembayaran
Solusi pertama adalah dengan cara mengganti metode pembayaran. Misal tagihan Indihome tidak muncul saat kalian bayar lewat Indomaret dan disana petugas menginformasikan bahwa tagihan Indihome kalian tidak tertera. Maka coba lakukan PEMBAYARAN INDIHOME LEWAT MANDIRI ONLINE atau layanan Online lainnya seperti mBanking BCA, BNI Mobile dan lain sebagainya.
2. Hubungi Call Center
Apabila cara pertama tidak berhasil mengatasi masalah, maka cara terakhir adalah menghubungi CALL CENTER INDIHOME. Kalian bisa menghubungi layanan tersebut melalui panggilan, Email, Media Sosial maupun Website.
KESIMPULAN
Kiranya itu saja informasi dari Oolean.id mengenai penyebab terjadinya tagihan Indihome tidak muncul. Selain itu, diatas kami juga menjelaskan beberapa cara yang bisa kalian terapkan guna mengatasi masalah tersebut, salah satunya adalah mengganti metode pembayaran.