Cek Kecepatan Internet First Media – Sebagai pelanggan First Media pasti kalian akan merasa kesal ketika tiba-tiba koneksi internet melambat. Masalah seperti ini bisa saja terjadi akibat pengaruh cuaca atau memang sedang terjadi gangguan teknis dari jaringan First Media itu sendiri.
Berbicara mengenai kecepatan internet First Media, tahukah kalian bagaimana cara mengetahui speed internet dari paket yang digunakan. Nah, meskipun sudah tahu informasi mengenai speed atau kecepatan koneksi First Media pada saat memilih paket, ternyata ketentuan tersebut bisa berubah-ubah.
Dengan adanya hal tersebut kami rasa kalian wajib tahu cara cek kecepatan internet First Media. Proses ini sebenarnya dapat dilakukan dengan mudah. Kalian bisa memanfaatkan perangkat smartphone, PC maupun Laptop untuk cek speed internet.
Proses seperti ini juga bermanfaat untuk memastikan apakah speed yang dihasilkan untuk download maupun upload sesuai dengan pilihan paket yang digunakan. Jika demikian, seperti apa sih tata cara cek atau uji kecepatan internet First Media? apakah diperlukan biaya untuk melakukannya? Nah, jawaban selengkapnya dari pertanyaan tersebut bisa kalian simak dibawah ini.
Cek Kecepatan Internet First Media
Pertama kami akan membahas cara uji kecepatan internet First Media melalui smartphone. Pada proses ini kalian menyiapkan aplikasi bernama Speedtest By Ookla yang bisa kalian install melalui Google Play Store atau App Store. Jika sudah, sekarang ikuti langkah-langkah sebagai berikut :
1. Jalankan Speedtest by Ookla
Silahkan buka aplikasi Speedtest by Ookla di smartphone. Pastikan perangkat tersebut telah terhubung dengan koneksi internet First Media, setelah itu tap Mulai.
2. Test Speed Download
Tunggu beberapa saat sistem akan mulai melakukan cek kecepatan Download / Unduh dari koneksi First Media yang digunakan. Hasil dari pengecekan tersebut akan muncul di bagian atas (lihat gambar).
3. Test Speed Upload
Jika sudah, jangan dulu keluar dari aplikasi, setelahnya sistem giliran mengecek kecepatan Upload / Unggah. Hasilnya akan muncul di sebelah kanan test kecepatan Download.
Catatan : Proses diatas kami lakukan pada paket First Media berkecepatan 10 Mbps.
Tutorial Cek Speed Internet First Media Lewat PC / Laptop
Selain lewat aplikasi, kalian juga bisa cek kecepatan internet melalui PC maupun Laptop. Bagi pengguna perangkat tersebut kalian tidak perlu mengunduh aplikasi pendukung apapun, melainkan cukup mengakses situs uji kecepatan internet saja. Nah, berikut adalah tutorial lengkap mengenai cek speed internet First Media menggunakan perangkat komputer :
Lewat Situs Speedtest by Ookla
- Buka Browser di PC atau laptop.
- Setelah itu klik DISINI.
- Pada tampilan awal langsung saja klik GO.
- Maka uji kecepatan internet First Media akan dimulai, tunggu sampai selesai.
- Terakhir, akan muncul rincian speed internet First Media untuk Download dan Upload.
Lewat Situs Fast.com
- Kunjungi situs Fast.com melalui perangkat PC maupun Laptop.
- Setelahnya sistem akan langsung mengecek kecepatan internet dari PAKET FIRST MEDIA yang digunakan.
- Jika sudah, kalian akan menjumpai detail informasi mengenai kecepatan Unduh maupun Unggah dari paket First Media yang sedang dipakai.
Lewat Situs Boardband Speedchecker
- Klik tautan berikut : https://www.broadbandspeedchecker.co.uk/
- Setelah itu pilih Start Speed Test.
- Terakhir, tunggu sampai proses pengecekan selesai.
KESIMPULAN
Jadi seperti itulah langkah-langkah cek kecepatan internet First Media yang bisa Oolean.id sajikan. Proses tersebut berguna untuk mengetahui kecepatan Download dan Upload dari koneksi First Media yang digunakan. Apabila terjadi kejanggalan mengenai kecepatan internet First Media, silahkan hubungi Call Center via Telepon, Email atau Media Sosial First Media.