√ 9 Cara Bayar MNC Play via KlikBCA 2024: Admin & Denda Keterlambatan

Cara Bayar MNC Play via KlikBCA – Tidak bisa dipungkiri bahwa saat ini hampir semua masyarakat membutuhkan koneksi internet yang lancar di rumah. Hal ini tentu saja berkaitan dengan kebijakan Pemerintah yang menghimbau setiap masyarakat untuk melakukan aktivitas seperti bekerja dan Sekolah dari rumah.

Berbicara soal penggunaan Wifi, kami merekomendasikan layanan MNC Play untuk memenuhi kebutuhan internet di rumah kalian. Ada berbagai macam pilihan PAKET INTERNET dari MNC Play dimana setiap paket juga memiliki speed dan harga berbeda-beda.

Mungkin salah satu dari kalian ada yang sudah BERLANGGANAN MNC PLAY dan menikmati paket yang digunakan. Jika demikian, kalian tentu diwajibkan untuk bayar tagihan MNC Play setiap bulannya. Lalu tahukah kalian jika proses tersebut kini bisa dilakukan via KlikBCA (Internet Banking BCA).

Namun perlu diketahui bahwa layanan tersebut tidak bisa digunakan oleh semua pelanggan MNC Play, kecuali kalian merupakan nasabah BCA dan sudah mengaktifkan layanan KlikBCA. Jika sudah, kalian bisa simak tata cara serta ketentuan pada transaksi bayar MNC Play via KlikBCA dibawah ini.

Cara Bayar MNC Play via KlikBCA

Cara Bayar MNC Play via KlikBCA

Waktu yang dibutuhkan: 5 menit

Untuk melakukan pembayaran MNC Play melalui KlikBCA kami sarankan untuk menggunakan perangkat Desktop, seperti PC maupun Laptop. Disamping itu, pastikan juga bahwa saldo di rekening BCA kalian mencukupi untuk melunasi tagihan MNC Play. Jika sudah, sekarang ikuti tata cara sebagai berikut :

  1. Kunjungi Situs KlikBCA

    Pertama silahkan buka Browser di PC atau laptop. Setelah itu kunjungi situs KlikBCA.com.Kunjungi Situs KlikBCA

  2. Klik Login Individual

    Pada tampilan berikutnya kalian pilih Login Individual.Klik Login Individual

  3. Lengkapi Data Login

    Jika sudah, sekarang tinggal masukkan UserID dan Password KlikBCA lalu klik Login.Lengkapi Data Login

  4. Klik Transfer Dana

    Pada tampilan awal silahkan pilih menu Transfer Dana di sebelah kiri.Klik Transfer Dana

  5. Transfer ke BCA Virtual Account

    Untuk bayar MNC Play maka kalian pilih Transfer ke BCA Virtual Account.Transfer ke BCA Virtual Account

  6. Masukkan Nomor Virtual Account

    Setelah itu masukkan nomor Virtual Account BCA (01023 + Nomor Pelanggan MNC Play). Lalu klik Lanjutkan.
    Masukkan Nomor Virtual Account 2

  7. Input Jumlah Tagihan

    Kemudian akan muncul rincian pembayaran, mulai dari ID pelanggan dan nama penyedia jasa. Setelah itu, cantumkan nominal tagihan MNC Play -> Lanjutkan.Input Jumlah Tagihan

  8. Tekan Apply 1

    Sekarang aktifkan KeyBCA dan tekan angka 1, maka akan muncul kode unik pada layar KeyBCA.Tekan Apply 1

  9. Masukkan Kode KeyBCA

    Masukkan kode dari KeyBCA ke halaman KlikBCA lalu pilih Kirim untuk menyelesaikan transaksi.Masukkan Kode KeyBCA

Biaya Admin Pembayaran MNC Play di Internet Banking BCA

Biaya Admin Pembayaran MNC Play di Internet Banking BCA

Seperti kami singgung diatas bahwa berlaku beberapa ketentuan untuk BAYAR TAGIHAN MNC PLAY via KlikBCA, salah satunya terkait biaya admin. Jadi, perlu diketahui untuk bayar MNC Play via Internet Banking BCA kalian TIDAK AKAN DIKENAI BIAYA ADMIN dalam bentuk apapun. MNC Play hanya akan memotong saldo rekening sesuai dengan nominal tagihan yang tertera pada rincian pembayaran. Ketentuan serupa juga berlaku ketika kalian BAYAR MNC PLAY LEWAT BSI MOBILE, ATM dan lain sebagainya.

Denda Keterlambatan Bayar Tagihan MNC Play

Denda Keterlambatan Bayar Tagihan MNC Play

Selain itu, MNC Play juga memiliki ketentuan mengenai sanksi atau denda bagi setiap pelanggan yang telat melunasi tagihannya. Pihak MNC Play bakal memberikan denda berupa uang hingga isolir layanan hingga tagihan tersebut dilunasi.

Sedangkan untuk batas waktu pembayarannya sendiri MNC Play tidak menjelaskan di laman resminya. Tapi, informasi lebih lanjut mengenai ketentuan tersebut dapat kalian peroleh jika menghubungi CALL CENTER MNC PLAY baik itu lewat Telepon, Email maupun mengirim pesan di media sosial.

KESIMPULAN

Jadi seperti itulah tata cara bayar tagihan MNC Play via KlikBCA yang bisa Oolean.id sajikan. Transaksi diatas tidak berlaku biaya admin sepeserpun. Namun kami ingatkan sekali lagi bahwa sebagai pelanggan, kalian wajib bayar tagihan tepat waktu agar tidak terkena sanksi yang berlaku.